Website Resmi
Desa Gadon
Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora - Jawa Tengah
Administrator | 15 Desember 2025 | 66 Kali dibuka
Artikel
Administrator
15 Desember 2025
66 Kali dibuka
GADON, SUARA MEREKA. Komandan Rayon Militer (Danramil) Cepu melakukan peninjauan langsung terhadap progres pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di Desa Gadon, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai dengan perencanaan, target waktu, serta ketentuan yang telah ditetapkan.
Dalam peninjauan tersebut, Danramil Cepu didampingi oleh Sekretaris Desa Gadon, Perangkat Desa, serta perwakilan Pelaksana (Mandor). Mereka bersama-sama melihat kondisi fisik bangunan, tahapan pekerjaan yang telah dilaksanakan, serta kesiapan pembangunan dalam mendukung penguatan ekonomi masyarakat desa melalui Koperasi Desa Merah Putih.
Danramil Cepu menyampaikan bahwa kehadiran TNI melalui Koramil merupakan bentuk dukungan terhadap program strategis pemerintah dalam mendorong kemandirian dan kesejahteraan desa. Ia menekankan pentingnya ketepatan waktu, kualitas pekerjaan, serta transparansi dalam setiap tahapan pembangunan agar manfaat koperasi dapat segera dirasakan oleh masyarakat.
“Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih ini diharapkan menjadi motor penggerak perekonomian desa. Oleh karena itu, pelaksanaannya harus sesuai target, tepat mutu, dan tepat guna,” ujar Kapten Lukman Hakim Danramil Cepu.
Danramil Cepu bersama anggota dan Babinsa meninjau progres pembangunan KDMP Desa Gadon (15/12/2025)
Sementara itu, Kepala Desa Gadon yang diwakili Sekretaris Desa menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan Danramil Cepu terhadap pembangunan Desa Gadon. Ia menjelaskan bahwa pembangunan KDMP merupakan tindak lanjut dari kebijakan pemerintah pusat dalam memperkuat ekonomi desa berbasis kelembagaan koperasi.
Pemerintah Desa Gadon berkomitmen untuk terus mengawal proses pembangunan Koperasi Desa Merah Putih hingga selesai, sekaligus memastikan pengelolaannya ke depan berjalan profesional dan akuntabel. Dengan adanya peninjauan ini, diharapkan pembangunan KDMP Desa Gadon dapat rampung sesuai jadwal dan memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Gadon.
Kirim Komentar
Komentar Facebook
Statistik Desa
Populasi
0
Populasi
0
Populasi
0
Populasi
0
0
LAKI-LAKI
0
PEREMPUAN
0
BELUM MENGISI
0
TOTAL
Aparatur Desa
Desa Gadon
Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah
Hubungi Perangkat Desa untuk mendapatkan PIN
Masuk
Menu Kategori
Arsip Artikel
118 Kali dibuka
Wujudkan Sistem Ketahanan Pangan Yang Kuat, Pemerintah Desa Gadon...
97 Kali dibuka
PEMERINTAH DESA GADON REALISASIKAN PKTD UNTUK REHAB DRAINASE...
91 Kali dibuka
Peringati Hari Desa, Pemerintah Desa Gadon, Pendamping Desa,...
85 Kali dibuka
BERSAMA BABINSA DAN BHABINKAMTIBMAS, WARGA DESA GADON GELAR KERJA...
84 Kali dibuka
PENANDATANGANAN AKTA NOTARIS PENDIRIAN KOPERASI DESA MERAH PUTIH...
13 Januari 2026
Sinergi BUMDes, Pemerintah Desa, dan Pendamping Desa Tebar Bibit...
10 Januari 2026
Peringati Hari Desa, Pemerintah Desa Gadon, Pendamping Desa,...
08 Januari 2026
Komitmen Pendamping Desa Mengawal Pembangunan Koperasi Desa Merah...
15 Desember 2025
Pastikan Pembangunan Sesuai Target, Danramil Cepu Tinjau Langsung...
31 Agustus 2025
Lebih dari 1.000 Peserta Jalan Santai Meriahkan Puncak HUT RI...

Komentar yang terbit pada artikel "Pastikan Pembangunan Sesuai Target, Danramil Cepu Tinjau Langsung Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Desa Gadon"